Lompat ke isi utama

Berita

Apel dan Briefing Pagi Bawaslu Bontang, Aldy : Pentingnya Menjaga Integritas, Kedisiplinan dan Semangat Kerja

Bawaslu Kota Bontang melaksanakan Apel dan briefing rutin setiap awal pekan sebelum melaksanakan aktifitas tugas, Senin (29/9/2025).

Bawaslu Kota Bontang melaksanakan Apel dan briefing rutin setiap awal pekan sebelum melaksanakan aktifitas tugas, Senin (29/9/2025).

BONTANG, Bawaslu Kota Bontang - Bawaslu Kota Bontang melaksanakan Apel dan briefing rutin setiap awal pekan sebelum melaksanakan aktifitas tugas.

Apel dipimpin langsung oleh Ketua Bawaslu Bontang, Aldy Artrian, Senin (29/9/2025) di Halaman Kantor Bawaslu Bontang. Dalam arahannya Ia menyampaikan pentingnya menjaga integritas, kedisiplinan dan meningkatkan semangat kerja pegawai di lingkungan sekretariat Bawaslu Kota Bontang. 

“Kami berharap perhatian, kepedulian dan komitmen kita semua selalu terjaga untuk lembaga ini, dan tentu saja dalam melaksanakan tugas-tugas terbaik kita,” ucap Aldy Artrian.

Apel dan briefing ini menjadi wadah untuk melaksanakan evaluasi kinerja minggu lalu dan sekaligus membahas agenda kerja satu minggu kedepan.

“Terima kasih kami ucapkan kepada rekan-rekan semua, dalam beberapa kurun waktu kemarin telah fokus dengan agenda kegiatan yang butuh energi dan konsentrasi,” tambahnya.

Selanjutnya, dalam briefing/rapat evaluasi  anggota Bawaslu Bontang Ismail Usman menekankan terkait dengan tugas-tugas kerja yang harus diselesaikan dengan baik.

“Mengingatkan teman-teman semua, ini juga menjadi evaluasi kita bersama bahwasanya kita harus lebih cermat lagi. Tugas-tugas yang harusnya sudah selesai di akhir tahapan namun beberapa masih ada yang tertinggal, ini menjadi catatan buat kita kedepan agar semua tanggungjawab kita pastikan kita komitmen,” ujar Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa tersebut.

Penulis : Nur Fatin Wahyuni

Foto : Ahmad