Lompat ke isi utama

Berita

Tiga CPNS Bawaslu Bontang, Isi Formasi Ini

3 (tiga) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2024 yang mulai aktif bertugas pada Senin (2/6/2025).

3 (tiga) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2024 yang mulai aktif bertugas pada Senin (2/6/2025). 

BONTANG, Bawaslu Kota Bontang – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Bontang resmi menerima 3 (tiga) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2024 yang mulai aktif bertugas pada Senin (2/6/2025). 

Sebelumnya. tiga CPNS tersebut telah melewati serangkaian tahapan administrasi dan kompetensi. Mereka kini resmi menjadi bagian dari keluarga besar Bawaslu Kota Bontang.

Aldy Artrian Ketua Bawaslu Bontang berharap dengan bergabungnya tiga CPNS baru ini, diharapkan dapat memperkuat kapasitas kelembagaan dalam menjalankan tugas-tugas pengawasan pemilu.

“Selamat datang dan selamat bergabung sebagai bagian dari pengawas pemilu, cepat akrab dengan rekan kerja yang lain,” ucapnya.

Ia juga menekankan pentingnya kedisiplinan dan integritas dalam menjalankan tugas sebagai pelayan publik.

Berikut nama ketiga CPNS beserta formasi/jabatannya :

  1. Moch. Syafrie Tri Putra, S.I.P Jabatan Penata Kelola Pengawas Pemilihan Umum Ahli Pertama;

  2. Mahyu Ikmal, S.H Jabatan Analis Hukum Ahli Pertama;

  3. Fauzan Nugroho Pratomo, S.M Jabatan Analis Pengelolaan Keuangan APBN Ahli Pertama.

Ketiga CPNS kemudian mengikuti kegiatan pengarahan CPNS Bawaslu Tahun Anggaran 2024 yang dilaksanakan secara serentak di seluruh tingkatan Bawaslu melalui daring. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Jenderal Bawaslu RI, Ichsan Fuadi.

Selanjutnya, penandatangan Pakta Intehritas dan pretest mengenai tugas dan fungsi lembaga Bawaslu oleh ketiga CPNS sebagai bentuk komitmen moral dan profesional dalam menjalankan tugas di lingkungan Bawaslu. Penandatangan ini disaksikan langsung oleh Plt. Koordinator Sekretariat Bawaslu Bontang.

Penulis : Nur Fatin Wahyuni