Lompat ke isi utama

Berita

Peresmian Gedung Baru Bawaslu Kota Bontang Dan Gedung Pemerintah Kota Bontang, Ini pesan Basri Rasse

Ketua Bawaslu Kota Bontang, Aldy Artrian menghadiri Peresmian Bangunan Bawaslu Kota Bontang dan Gedung Pemerintah Kota Bontang Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota, (05/2/2025

Ketua Bawaslu Kota Bontang, Aldy Artrian menghadiri Peresmian Bangunan Bawaslu Kota Bontang dan Gedung Pemerintah Kota Bontang Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota, (05/2/2025).

BONTANG, Bawaslu Kota Bontang -  Ketua Bawaslu Kota Bontang, Aldy Artrian menghadiri Peresmian Bangunan Bawaslu Kota Bontang dan Gedung Pemerintah Kota Bontang Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota.

Wali Kota Bontang, Basri Rasse menyatakan diresmikannya gudung baru Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Bontang yang berlokasi di Lapangan Hop 1 Kelurahan Satimpo, Bontang Selatan pada Rabu (5/2/2025).

Selain Gedung Bawaslu Bontang tiga gedung lainnya juga diresmikan antara lain Gedung Baznas, Rumah Kreasi Milenial dan Gedung PKK.

Peresmian ini merupakan bentuk komitmen dirinya bersama Wakil Wali Kota Najirah.

“Dengan berdirinya Gedung-gedung ini diharapkan akan meningkatkan layanan kepada masyarakat bagaimana fungsi kita masing-masing,” ucap Basri Rasse dalam sambutannya.

Dikatakannya, di lapangan Hop 1  gedung-gedung tersebut akan ditambah fasilitas lain. Ada fungsi agamanya, fungsi olahraganya, dan fungsi ekonomisnya.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Bontang Aldy Artrian mengapresasi dan ucapan terimas kasih kepada Pemkot  Bontang terkait fasilitas gedung kantor Bawaslu yang telah dibangun dan dihibahkan.

Penulis : Nur Fatin Wahyuni