Lompat ke isi utama

Berita

Inovasi Produk Humas, Aldy Tegaskan Soal Komitmen

Inovasi Produk Humas, Aldy Tegaskan Soal Komitmen

Bontang, Bawaslu Kota Bontang – Peran kehumasan diharapkan agar selalu terjaga dengan baik. Hal ini berlaku juga bagi humas Bawaslu Bontang. Inovasi-inovasi harus ditanamkan dalam merencanakan produk kehumasan agar lebih kreatif, sehingga dapat memberikan outuput yang diharapkan.

Kembali menanggapi soal inovasi produk humas yang diusulkan oleh staf pekan lalu, Aldy Artrian, Ketua Bawaslu Bontang menyatakan, usulan produk bisa segera dijalankan. Dirinya mengingatkan agar publikasi produk kehumasan dilakukan dengan penuh komitmen.

“Mengingat pengelolaan media sosial ini sebagai wadah branding lembaga, maka penting soal komitmen. Melakukan branding ­­lembaga sebenarnya bukan hanya tugas rekan-rekan yang ada di divisi humas, tapi semua jajaran sekretariat, termasuk pimpinan. Tingkatkan komitmen dalam hal ini sebagai bentuk kontribusi kita semua untuk lembaga Bawaslu Bontang,” tegas Aldy saat briefing rutin di ruang rapat Bawaslu Bontang, Senin (31/1).

Sementara Anggota Bawaslu Bontang Agus Susanto berharap, inovasi produk-produk kehumasan yang diusulkan jajaran sekretariat dapat terlaksana dengan baik agar citra positif elemen masyarakat terhadap lembaga selalu terjaga. “Peran humas adalah peran kita semua. Gagasan teman-teman disampaikan saja. Apa yang menjadi kendala, kita evaluasi dan atasi bersama,” tutur Kordiv Humas Bawaslu Bontang itu.

Penulis: Ramla Ali